Anime Review : AnoHana


Akhir-akhir ini lagi tertarik dengan anime yang bergenre slice of life, mungkin sepintas saja sih, tapi memang anime dengan genre tersebut telah banyak menyita perhatian para penikmat anime, apalagi anime dengan genre slice of life mengacu pada kehidupan nyata atau perubahan dari kehidupan yang biasa menjadi kehidupan yang tidak biasa. Anime ini terbilang sudah cukup lama, tayang pada tanggal 15 April 2011 sampai 24 Juni 2011, keinginan untuk ngreview anime ini karena ceritanya menarik dan juga sudah membuat saya berlinang air mata hehe,
Ano Hi Mita Hana No Namae O Bokutachi wa Mada Shiranai (AnoHana) : The Flower We Saw That Day, kalau diartiin jadi "Kita masih belum tahu nama bunga yang kita lihat hari itu". Anime ini merupakan adaptasi dari novel yang ditulis oleh Mari okada, dengan genre Drama, Slice of life, Supernatural, Romance.


Sinopsis
Anime ini menceritakan tentang persahabatan 6 orang anak dari kecil yaitu, Jintan, Menma, Yukiatsu, Poppo, Anaru, dan Tsuruko, mereka membentuk sebuah kelompok yang dinamakan super peace busters dengan Jintan sebagai pemimpin kelompok dan memiliki markas rahasia sebuah gubuk di dalam hutan di kaki gunung.
Suatu hari sebuah insiden kecelakaan menimpa Menma anak perempuan dari kelompok super peace busters meninggal dunia. Hal ini berdampak pada hubungan 5 anak yang lain dan membuat hidup mereka mulai berubah sejak saat itu.
Waktu berlalu beberapa tahun kemudian, mereka sudah memasuki usia remaja, Jintan menjadi seorang Hikikomori (Menarik diri dan mengurung diri dari kehidupan sosial). Namun di usia remaja ini rasa bersalah dan rasa sakit dari masa lalu masih mereka tanggung.


Review
Di musim panas, Menma tiba-tiba muncul dihadapan Jintan dengan penampilan yang lebih dewasa dan meminta Jintan untuk mengabulkan permohonan yang belum terpenuhi agar Menma bisa pergi ke akhirat, karena Menma tidak bisa mengingat permohonannya, Jintan mencoba mengumpulkan teman-temannya untuk bersama-sama mengabulkan permohonan Menma.
Poppo yaitu sahabat masa kecil yang secara tidak sengaja Jintan temui di markas rahasia sewaktu mereka masih kecil. Jintan menceritakan segala tentang Menma yang di anggap hanya bentuk stres dan traumanya, justru sebaliknya bagi Poppo, ia langsung menerima semua itu dengan mudah dan ikut membantu Jintan menemukan permohonan Menma. 
Ditengah keinginan untuk mengabulkan permohonan Menma, Jintan dihadapkan dengan ketidakpercayaan para sahabatnya yang lain, Yukiatsu adalah yang paling keras menolak bahwa Menma kembali lagi kedunia.
Penolakan yang diterima Jintan sempat membuat dirinya goyah akan permohonan dari Menma, jika sahabatnya tidak dapat membantu, Jintan akan melakukannya seorang diri. bahkan disini Jintan tidak menyadari bahwa masing-masing sahabatnya memiliki rasa penyesalan yang mendalam atas kepergian Menma. 
Apakah Jintan Mampu mengabulkan permohonan Menma?
Apakah sahabat masa kecil Jintan akan mempercayai kembalinya Menma kedunia mereka?
Adegan Romance seperti apa yang akan ditampilkan?
Untuk selanjutnya silahkan tonton sendiri animenya (jangan lupa sediakan tisu sebelum menonton hehe)



Anime AnoHana ini dengan 11 episode telah mampu menyihir para penikmat anime, karena inti ceritanya sangat menarik dan mudah dicerna sehingga mampu menyentuh perasaan penonton. Unsur drama dan romance dikombinasikan dengan sangat bagus, perasaan, kejujuran, persahabatan dan konflik.
Adegan flashback dari anime ini juga terbilang mengejutkan karena sedikit demi sedikit mampu menjelaskan kejadian di masa lalu, dan untuk episode akhir sangat luar biasa, jadi rugi jika menonton anime ini hanya sampai pertengahan karena pada endingnya penonton akan dibuat bercucuran air mata, benar-benar menyentuh pastinya. Walaupun dalam cerita anohana terdapat sedikit adegan yang kurang dijelaskan seperti Menma yang tiba-tiba muncul di hadapan Jintan pada saat mereka sudah dewasa. Tapi itu tidak terlalu berpengaruh terhadap kualitas dari cerita ini, untuk lagu saya suka sekali dengan soundtrack ending anime ini dengan judul secret base, lagu ini terasa pas dengan anime yang lembut dan manis.  Pesan moral yang dapat diambil dari anime ini yaitu betapa pentingnya arti persahabatan, sahabat memiliki arti yang begitu mendalam bagi seseorang dalam hidupnya, unsur penting dalam persahabatan yaitu kepercayaan.


Tokoh

1. Yadomi Jinta

Seorang anak yang energik, baik hati, pemalu, dan memiliki jiwa pemimpin. Jintan telah kehilangan dua orang wanita yang berharga dalam kehidupannya dan membuatnya menjadi hikikomori, memiliki penyesalan karena tidak mengungkapkan perasaan yang sebenarnya terhadap Menma sebelum kepergian Menma.

2. Honma Meiko

Gadis periang, banyak bicara, baik hati dan selalu menyembunyikan kesedihan di balik wajah cerianya. Menma menyadari bahwa dirinya telah meninggal dunia. Menma juga ingin agar kelompok super peace busters bersama-sama lagi, karena bersama-sama sahabatlah yang membuat Menma bahagia.

3. Matsuyuki Atsumu

Anak laki-laki dengan tempramen dingin, memiliki wajah tampan, atletis dan populer. Sejak kecil Yukiatsu mempunyai perasaan cemburu ringan terhadap Jintan. Yukiatsu juga menyukai Menma dan bekerja sama dengan Anaru untuk memastikan apa yang Jintan rasakan tentang Menma. Yukiatsu pernah menyatakan perasaannya kepada Menma dihari Menma mengalami kecelakaan.

4. Hisakawa Tetsudou

Selama masa kecil dia sangat mengagumi Jintan dan sering menyebut Jintan menakjubkan atau keren, Poppo memiliki jiwa sosial yang tinggi dan juga lembut. Poppo menyembunyikan perasaan bersalah karena dalam kecelakaan Menma dirinya tidak dapat berbuat apa-apa dan menyaksikan kejadian itu begitu saja.

5. Anjou Naruko

Gadis yang digambarkan sebagai orang yang mudah dipengaruhi, dia mengagumi Menma tetapi juga membenci Menma saat berada di dekat Jintan. Anaru menyukai Jintan sejak kecil, walaupun terlihat dingin terhadap Jintan, tapi ia peduli kepada Jintan. Anaru juga merasa bersalah karena mengajukan pertanyaan kepada Jintan tentang perasaannya terhadap Menma, tepat dihari Menma mengalami kecelakaan.

6. Tsurumi Chiriko

Gadis yang tenang dan memiliki kepribadian yang sangat serius dan logis. Dia bisa mengkritik orang lain, dan si Tsuruko ini menyukia Yukiatsu, ia merasa cemburu saat Yukiatsu bersama Anaru orang yang tidak bisa ia kalahkan. Peran Tsuruko saat di hari kecelakaan Menma ia sempat merusak pertanyaan yang ditanyakan oleh Anaru kepada Jintan

Related : Anime Review : AnoHana

0 Komentar untuk "Anime Review : AnoHana"